Selamat Hari Raya Imlek, semoga kita bisa lebih sukses di tahun 2012 ini. Selalu bersemangat, berusaha dan berdo'a yaa... Blog ini bertujuan menginformasikan lowongan kerja di berbagai daerah kepada teman-teman, serta bertujuan memberikan donasi kepada anak-anak yatim melalui hasil klik iklan blog. Terima kasih atas partisipasi teman-teman yang telah mang-klik iklan di blog ini!

Sabtu, 10 Oktober 2009

(13) CPNS BNP2TKI - Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia - Min D2

. Sabtu, 10 Oktober 2009

Pengumuman
Nomor: Peng. 46 /OK /X/2009 Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil
BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia)
Tahun Anggaran 2009

BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia) membuka kesempatan bagi Warga Negara Indonesia untuk mengikuti seleksi pengadaan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia yang akan ditempatkan baik di pusat maupun di daerah dengan ketentuan :

A. Syarat Umum

1
Warga Negara Indonesia, berbadan sehat;

2
Pria dan Wanita dengan usia pada tanggal 1 Desember 2010 tidak melebihi 35 (tiga puluh lima) tahun;

3
Berkelakuan baik;

4
Tidak pernah mengkonsumsi narkoba dan zat adiktif lainnya;

5
Tidak sedang terikat hubungan kerja/ikatan dinas dengan instansi pemerintah;

6
Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai PNS atau instansi swasta;

7
Mampu mengoperasionalkan komputer minimal Microsoft Office dan internet;

8
Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI.
B
Syarat Khusus

1
Tingkat Pendidikan Sarjana (S2 / S1) dan Diploma (D3 / D2). Indeks Prestasi Kumulatif untuk (S2) dan (S1) minimal 2,50 Indeks Prestasi Kumulatif (D3) dan (D2) minimal 2,75;

2
Untuk Perguruan Tinggi Swasta minimal Terakreditasi "B" dan apabila dalam ijazah tidak disebutkan akreditasinya, maka perlu dilampirkan copy sertifikat akreditasi atau surat keterangan dari perguruan tinggi yang bersangkutan;

3
Mampu berbahasa Inggris diutamakan (TOEFL dilampirkan);

4
Pelamar yang memilih penempatan UPT di luar Jawa akan diutamakan;

5
Lamaran ditulis sendiri, dengan tinta berwarna hitam, di atas kertas bermeterai Rp 6.000, dan dilengkapi:


a
Daftar Riwayat Hidup meliputi pendidikan formal (Sekolah Dasar sampai pendidikan terakhir), informal dan pengalaman kerja. Khusus pendidikan formal harus dituliskan : nama lembaga pendidikan, lama pendidikan, dan tahun lulus;


b
Foto copy ijazah / STTB terakhir dan transkrip nilai akademis yang telah dilegalisir;


c
Foto copy Kartu Tanda Pencari Kerja (Kartu Kuning) yang dikeluarkan oleh instansi berwenang yang masih berlaku dan dilegalisir;


d
Foto copy Surat Keterangan Catatan Kepolisian setempat yang masih berlaku dan dilegalisir;


e
Foto copy Kartu Tanda Penduduk yang masih berlaku;


f
Foto copy Surat Keterangan Berbadan Sehat dari dokter / rumah sakit pemerintah yang masih berlaku dan dilegalisir;


g
Pas foto terakhir berwarna (laki-laki berwarna dasar merah, perempuan berwarna dasar biru), ukuran 3x4 cm sebanyak 3 lembar;


h
Surat Pernyataan untuk bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI bermaterai Rp 6.000;


i
Amplop surat sebanyak 2 (dua) lembar yang masing-masing ditulis nama pelamar, alamat pelamar disertai nomor telepon/HP dan ditempel perangko secukupnya;


j
Foto copy hasil nilai TOEFL/IELTS (bila ada).
C
Pendaftaran

1
Tata Cara Pendaftaran / Melamar


a
Surat lamaran beserta lampirannya disusun rapi sesuai dengan urutan, dimasukkan dalam map snelhecter berwarna merah untuk Sarjana (S2/S1) dan map snelhecter berwarna kuning untuk Diploma (D3/D2). Berkas lamaran dimasukkan dalam amplop cokelat dan dikirim melalui Kantor Pos;


b
Panitia tidak menerima berkas lamaran yang diantar langsung;


c
Berkas lamaran yang dikirim selain alamat di atas tidak akan diproses.

2
Tempat dan Waktu Pendaftaran


a
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 08 sampai 13 Oktober 2009 (cap pos);


b
Pendaftaran dialamatkan kepada Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian BNP2TKI selaku Ketua Tim Pengadaan CPNS, PO BOX 4267 JKTM 12700;




LEBIH JELASNYA SILAKAN KLIK DISINI

Mohon klik link sponsor kami, klik salah satu iklan di kotak di bawah ini, maka anda telah memberikan sumbangan kepada anak Yatim sebesar Rp.30,- per klik, terima kasih! Hanya klik saja!
(Click one or more our sponsor ads below, so you've donated Rp. 30,- for orphans!)

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 

Alexa Rank

Job Seeker Counter

Namablogkamu is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com